Senin, 09 Januari 2012

KAMI BUKAN KRIMINAL !!


Jumat, 23 Desember 2011 kemarin, puluhan orang yang tergabung dalam Komunitas Punk menggelar aksi protes di depan patung Tugu Tani, Jakarta Pusat. Aksi tersebut digelar sebagai bentuk rasa solidaritas terhadap Komunitas Punk di Aceh.

Mereka memulai aksi protes mereka dengan melakukan Long March berawal dari Taman Ismail Marzuki hingga Tugu Tani, aksi ini mereka lakukan sebagai bentuk rasa prihatin dan simpati komunitas punk se-Jabodetabek atas diskriminasi pemerintah daerah Aceh terhadap komunitas punk di aceh. Menurut mereka pemerintah daerah aceh sudah terlalu berlebihan melarang kebebasan berekspresi komunitas punk disana.

Selain melakukan aksi protes dan long march mereka juga membawa berbagai poster yang berisi ungkapan simpati mereka terhadap kondisi komunitas punk di aceh pernyataan dari isi poster yang mereka bawa diantaranya adalah Punk Not Enemy, Give Love Not Jail, Punk = Manusia dan Manusia punya Hak untuk Berekspresi.

Tampak pula beberapa anggota kepolisian bersiaga disana demi keamanan dan kelancaran serta mengantisipasi terjadinya konflik disana. Banyak pengguna jalan terlihat tersenyum dan menggeleng- gelengkan kepala melihat atribut komunitas punk yang terlihat nyentrik dan terkesan menyeramkan, namun ada pula yang ikut mengabadikan moment aksi protes tersebut.

Aksi tersebut berlangsung tertib dan lancar meskipun sedikit menimbulkan kemacetan. Dan aksi tersebut diakhiri dengan kembali melakukan long march dari tugu tani menuju taman ismail marzuki kembali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar